Jumat, 24 Februari 2012

Banana Chocolate Cupcakes


sore kemaren bertamu kerumah calon mertua, n dikasi pisang 2 tandan. awalnya siy bingung, sebanyak ini apa hbis y sementara peserta di rumah cuma bertiga. akhrinya, saya memutuskn buat bakingan dari pisang. nah, resep kali ini saya dapat dari web favorit saia di joy of baking resep yang ada disini siy bagus2, kayanya wajib dicoba. ini dia resep versi indonesianya :
bahan cupcakes :
200 gr gula pasir
130 gr tepung
35 gr cocoa powder
3/4 sdt baking powder
3/4 st baking soda
1/4 sdt garam
1 butir telur besar
2 buah pisang yang di hancurkan
120 ml air hangat
60 ml susu
60 ml minyak sayur
3/4 ekstrak vailla

fosting: 90 gr coklat, potong dadu cairkan
113 gr unslted butter
120 gr tepung gula
1 sdt vanila ekstrak

cara membuatnya :
- campurkan gula, tepung, cocoa, baking powder, baking soda,dan garam di bowl. sisihkan.
- di tempat lain campurkan telur, pisang, air hangat, susu, minyak dan vanila, aduk merata.
- campurkan campuran tepung dan cairan, aduk merata.
- letakkan di cetakan, isi hnya sampai 3/4 bagian.
- oven di suhu 180 selama kurleb 30 menit.
- untuk frosting : mixer butter sampai hancur, lalu masukkan tepung gula sampai kental. tambahkan vanila, aduk. terakhir tambahkan coklat cair, aduk sampai frostingnya menyatu dan mengkilat.
- hias cupcakes yang sudah jadi dengan frosting.
- sajikan

selamat mencoba... happy with bananas....

Rabu, 22 Februari 2012

Puding Apel Coklat

awalnya siy bingung mau masak apah, bongkarbongkar isi lemari kue isinya tersisa 1 bungkus agar-agar. tanggung sebenarnya tapi lumayan buat nyobain beberapa koleksi puding. resep awalnya sih puding santan, karena kurang teliti baca, akhirnya saya masukin susu, jadilah puding ini. ini dia resepnya :

lapisan coklat :
1/2 bungkus agar-agar bubuk
400 ml susu cair
100 gr coklat, cairkan
100 gr gula pasir
1 butir kuning telur

lapisan hijau :
1/2 bungkus agar- agar bubuk
500 ml susu cair
1/4 sdt ekstrak apel hijau
100 gr gula pasir
1 butir kuning telur
selasi secukupnya sebagai pemanis.

cara membuatnya :

- lapisan cokelat : campurkan gula dan bubuk agar, aduk rata. lalu campurkan dengan cairan susu, coklat cair dan kuning telur. masak diatas api sambil diaduk2.
- setelah mendidih, letakkan dicetakan. tunggu sampai sedikit mengeras.
- lapisan apel : campurkan gula denga bubuk agar. lalu campurkan dengan susu dan kuning telur. masak diatas api sambil di aduk.
- letakkan lapisan apel diatas lapisan cokelat.
- lalu taburkan selasi sebagai pemanis.
- dinginkan. sajikan.

gampang, sehat dan enak. hayuk dicoba...

Selasa, 21 Februari 2012

Cupcakes Cookies & Cream


resep kali ini saia dapet dari hasil huntingan di youtube. kayanya siy enak, n wajib dicoba. ini dia resepnya :
1/2 cup butter
2/3 cup gula
3 butir telur
1 tsp vanila
1 1/2 cup tepung
1 1/2 tsp baking powder
1/4 tsp garam
1/4 cup susu
oreo yang sudah di haluskan
frosting : 1/2 cup butter
2 cup tepung gula
2 tbsp susu
1 tsp vanila
oreo yang sudah di haluskan



cara membuatnya :
* campurkan butter dan gula kurang lebih selama 4 menit dengan kecepatan medium.
* masukkan telur satu persatu, diikuti dengan baking powder lalu aduk sampai merata.
* setelah cukup merata tambahkan vanila. lalu masukkan tepung dan susu secara bergantian. lalu hentikan mikser.
* campurkan oreo yang sudah dihaluskan dengan menggunakan spatula. letakkan di cetakan lalu panggang selama 18 menit.
* untuk frostingnya campurkan butter, gula, susu dan vanila dengan mikser sampai halus. lalu tambahkan oreo..
* hias atasan cupcakes yang sudah masak dengan menggunakan bahan frosting
* sajikan.

selamat mencobaaaaa..

Senin, 20 Februari 2012

MM#6 Nugget Tenggiri Isi Keju

Host MM#6 kali ini adalah saia, hahaha. dengan tugasnya adalah Nugget. Nuggetnya sih bebas, awalnya bingung mau pilih apa, seafood, ayam, ikan atau sayur. Karena anggota di rumah alergi seafood diurungkan deeh niat mau buat nugget udang. Sementara ayam dah bosen, sayur ga asik. Jadinya dipilih de ikan. Kebetulan ibu beli tenggiri yang teramat besar, jadinya sebagian saia ambil untuk jadi bahan utamanya.

ini dia resepnya :
500 gr daging ikan tenggiri yang sudah dihaluskan
4 lembar roti tawar tanpa kulit
100 cc air hangat
2 butir telur
100 gr keju cheddar untuk isian
tepung panir secukupnya untuk lapisan
bumbu halus :
3 siung bawang putih
1 sdt lada
garam secukupnya

cara membuatnya :
- Rendam roti dengan air hangat.
- Campur daging tenggiri, rendaman roti. bumbu halus, telur, aduk merata.


- Letakkan didalam loyang yang sudah diolesi mentega, lalu kukus selama 20 menit.
- Dinginkan sebentar, lalu ambil 1 scoop adonanya lalu bentuk bulat yang ditengahnya diisi potongan keju. lalu bulatkan.


- Gulingkan di telur dan tepung panir, lakukan sebanyak 2 kali. lalu letakkan di freezer selama 2 jam.
- Goreng sampai keemasan dan sajikan.

selamat mencobaaa...